Aroma Harapan Jaya
Alhamdulillah selesai sudah rehat pertama di RM Aroma dan bus Harapan Jaya yang saya naiki pun mulai bergerak melanjutkan perjalanannya. Bus kami pertama yang datang di rumah makan ini dan ketika selesai makan tadi sudah ada tambahan tiga bus lagi, semuanya HD dan satu Double Decker dari Ciputat. Semoga suatu waktu nanti berkesempatan naik bus DD ini. Harganya untuk kelas VIP sama, kecuali sleeper classnya.
Oh ya ini adalah kali kedua saya makan di RM Aroma ini. Ada dua tempat makan di sini. Lokasi tak begitu jauh keluar dari pintu tol dan kadang kalo kita sebagai penumpang biasanya yang jadi pertanyaan adalah kualitas masakannya. Betul kan?
Kalo yang saya nikmati malam ini, saya boleh kasih nilai tertinggi lah. Cocok dengan selera Padang yang melekat oada diri ini, walau masakannya bukan masakan Padang. Yang membuat uenak tado adalah sambel kecapnya. Mantap nian, terasa sekali campuran manis dan pedas dari potongan rawitnya. Membuka selera.
Standar masalan kalo kita di lintas Jawa ini selalu ada ayam, sayur, sambel dan kerupuk nya. Sayur asemnya tadi juga enak, terasa semua rasa yang ada. Samalah halnya dengan sayur asem khas Betawi. Pokoknya uenak dek. Plya ada tambahan potongan timun.
Ayam gulainya juga uenak, bumbunya terasa. Apa karena saya minta tambahin bumbunya tadi ya? Hehehe, tetapi nggak mengecewakan lah. Biasanya suka dikasih ayam goreng kalo di beberapa tempat rumah makan bus lainnya. Kali ini tidak. Berbeda.
Sambelnya tadi ada dua pilihan, sambel merah dan samvel kecap. Saya lebuh memilih sambel kecap dan ternyata oke banget. Mantap lah rasanya.
Nasinya juga oke. Kelas rumah makan Padang. Nasi pra. Saya sering surut nafsu makan kalo berasnya beras pulen. Agak gimana gitu kalo makannya. Tetapi ini mantap.
Minumnya khaslah, teh tawar. Tetapi saya lihat tadi ada gula juga bagi yang berminat teh manis.
Secara keseluruhan rumah makannya bersih. Toiletnya jyga bersih dan musholanya juga bersih.
Alhamdulillah barusan turun tadi dati bus, saya sempatkan videoin kondisi rumah makan tersebut sebelum rame. Ternyata feeling saya so good. Karena agak kurang nyaman kalo mengambil gambarnya ketika orang rame.
RM Aroma dan Bus Harapan Jaya kombinasi dua nama yang oke. Semoga besok dengan pelantikan presiden dan wakil presiden yang baru akan memberikan Aroma Harapan untuk Indonesia Jaya. Semoga segala harapan ini terwujud pasca pelantikan Jokowi Makruf Amin beserta bergabungnya Gerindra dalam pemerintahan nanti dan para Jendral Pengkhianat segeralah minggat dan tobat.
Indonesia Jaya harapan seluruh warga.
Ditulis di atas Harapan Jaya menuju KANADA, Pondok Modern Darussalam Gontor Putri 3.
19.13 WIB.
#Gontor
#KampungNanDamai
#Darussalam
#RMAroma
#POHarapanJaya
Minggu, 20 Oktober 2019
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Pijar Park Kudus
Setelah sarapan dengan soto Semarang Mat Tjangkir porsi kecil kami lanjutkan balik ke penginapan sekitaran alun alun Kudus. Simpang Tujuh Re...
-
Pagi ini kami menata semuanya dengan sangat baiknya. Management Waktu sangatlah terorganisir dengan baik. Berbenah di rumah sebelum berangka...
-
Mandi Pagi Setelah menempuh perjalanan lebih kurang 1300 an km dari Tangerang menuju Kapau Bukittinggi, pagi ini baru sempat mengantarkan T...
-
Alhamdulillah, pagi ini kami kembali ke rantau setelah dua Minggu berada di kampung halaman. Dua Minggu berkesan. Memberi kesempatan kepada ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar