Bang Anto sangat santai bawaan nya. Dia kaya pengalaman sebelumnya di truk dan tronton. Baru bergabung di Al Hijrah tetapi sangat nyaman dengan cara dia membawakan bus premium ini. As a second driver dia sepertinya sangat berpengalaman membawa bus berpenumpang. Saya di bangku depan bersama dia sejak sehabis subuh. Tenang bawaannya, padahal bus dilakukan dengan kecepatan di atas rata. Rem bus sangat pakem. Cakram depan belakang. Penumpang tetap banyak yang lelap dalam tidurnya.
Berpacu di jalan tol yang relatif sepi. Mengejar Al Hijrah Suite Family yang duluan berlari meninggalkan kami sejak rehat kedua tadi. Apalagi kami tertinggal dengan dua kali masuk SPBU untuk mencari solar yang ada.
Penumpang sudah pengen cepat sampai di rumah makan Siang Malam di Kalianda. Makan siang yang dijanjikan gratis. Servis makan yang disediakan PO bus ini tentu sangat membuat penasaran. Karena tak ada PO bus Sumatra Barat yang memberikan servis begini sebelumnya. Yang ada hanya kupon berupa diskon seharga 25.000.
Menjelang keluar tol di Kalianda sempat masuk lagi ke SPBU karena alarm BBM sudah "bersuara". Sayang, lagi lagi solar tak ada di sepanjang rest area yang kami temui. Dengan yakin bang Anto menyatakan bahwa untuk sekitar 45 km lagi menuju Rumah Makan masih bisa. Dia mulai mengurangi kecepatan bus. Ambil jalur kiri sesekali pindah ke kanan.
Alhamdulillah keluar tol Kalianda bus berbelok ke kiri. Lanjut terus menuju Jalur Lintas Sumatra sekitar 10 km. Tetap dengan kecepatan sedang akhirnya menjelang rumah makan ada sebuah SPBU. Mampir disini sebentar untuk mengisi satu juta rupiah lagi solar. Antrian hanya satu truk di depan. Tak lama kemudian bus bergerak ke rumah makan Siang Malam.
Dan ternyata benar ada servis makannya. Ada ruangan khusus bagi penumpang Al Hijrah. Suite Family sudah menunggu kami, begitu juga dengan bus Miyor berjulukan Cameroon. Kami segera makan dan menunaikan sholat jama' qashar Zuhur dan Ashar.
Alhamdulillah lepas makan jam tiga an lewat bus kembali berpacu menuju pelabuhan Bakauheni. Menjelang jam empat bus sudah masuk pelabuhan. Sayang sedikit Al Hijrah Suite Family masuk kapal terakhir, dan kami terpaksa menunggu kapal berikutnya.
Legundi datang, bongkar muat sekitar setengah jam dan jam 5 lewat kami pun siap berlayar ke pulau Jawa.
Oh ya selepas dari rumah makan kendali sudah berpindah tangan ke bang Rahmad. Bang Anto rehat.
Tol Merak
15/7/2024 19.33 WIB
Tidak ada komentar:
Posting Komentar